Selain kucing, anjing adalah salah satu hewan yang sering dijadikan hewan peliharaan. Salah satu anjing yang memiliki bulu lebat adalah anjing chow chow. Anjing jenis ini memiliki berat antara 23-34 kilogram.
Anjing chow chow memiliki lidah yang unik yakni berwarna biru atau hitam. Selain berbulu lebat seperti yang disebutkan diatas, anjing ini memiliki kerutan di wajah, sehingga terlihat cemberut.
Lantas, apakah ada fakta menarik lain mengenai anjing chow chow ini? Yuk simak fakta menariknya di bawah ini!
Fakta Menarik Anjing Chow Chow
1. Sudah Ada Ribuan Tahun
Beberapa orang meyakini bahwa chow chow adalah hasil dari percampuran Mastiff dan Tibet dengan Samoyed di Siberia Utara. Namun, ada yang berpendapat bahwa Chow choe dipengaruhi oleh Samoyed, elkhound Norwegia, dan Pomeranian. Anjing jenis ini diperkirakan sudah ada sejak 2000 hingga 3000 tahun yang lalu.
2. Anjing Chow Chow Memiliki Lidah Gelap
Saat baru lahir, chow chow memiliki lidah berwarna merah muda. Tetapi, seiring bertambah usia, lidah mereka berubah menjadi gelap, yaitu warna buri, ungu, atau hitam.
3. Anjing Pemburu dan Pekerja
Berabad-abad yang lalu, anjing jenis ini digunakan untuk menjaga kuil dari roh jahat. Mereka juga sering kali digunakan sebagai anjing penjaga agar tidak ada penyusup, penarik kereta luncur. Di China, mereka digunakan sebagai anjing pekerja. Chow chow dilatih untuk berburu, menjaga, dan menarik kereta.
4. Nama Chow Chow Tidak Berasal Dari China
Chow chow memang berasal dari China, tetapi nama Chow chow tidak berasal dari China. Nama Chow chow digunakan oleh orang Inggris pidgin untuk menandai sesuatu yang baru diimpor dari Asia. Di China, nama anjing ini adalah Songshi Quan (anjing singa besar).
5. Tidak Suka Air
Walaupun dijadikan anjing pekerja di China, mereka tidak bekerja di tepi sungai. Chow chow mempunyai bulu yang lebat sehingga apabila mereka berenang akan berpotensi bahaya karena bulu mereka menyerap air.
Tips Merawat Anjing Chow Chow
Berikut tips untuk merawat anjing chow chow :
- Pastikan untuk memberikan nutrisi yang tepat untuk Chow chow. Beri makan dua kali sehari.
- Untuk perawatan bulu, cukur bulunya setiap beberapa minggu agar bulunya tidak menghalangi matanya.
- Mandikan selama satu bulan sekali dan sikat bulunya 3 kali seminggu untuk mencegah rontok.
- Anjing ini dikenal suka menyendiri dan cenderung curiga pada orang asing. Walau begitu, mereka sebenarnya dapat bersosialisasi jika dikenalkan oleh pemilik dan dilatih sejak kecil.
- Pastikan ke dokter hewan untuk pengecekan kesehatan dan pemberian vaksin.
Itulah fakta menarik dan tips merawat chow chow. Apabila anjing kesayangan mengalami masalah kesehatan, anda dapat berkonsultasi dengan dokter hewan di Pet Care. Anda dapat menghubungi layanan call center Pet Care.