Tag: layanan dokter hewan terdekat

Diare pada Kucing, Simak Ciri dan Cara Mengatasinya! 

Diare pada kucing merupakan hal yang wajar dan dapat terjadi karena berbagai hal. Terkadang, manusia tidak menyadari penyakit ini sedang menyerang anabul kesayangan karena mereka tidak terlihat lemas. Jadi, bagaimana cara mendeteksi diare pada kucing dan bagaimana cara mengobatinya? Yuk, simak artikel berikut! 

Jika anda tidak yakin kucing anda mengalami diare, perhatikan dulu ciri diare pada kucing berikut. 

  • Pup cenderung lebih cair dari biasanya. Tanda ini juga bisa terlihat dari bulu sekitar belakang (sisa feses menempel pada bulu). 
  • Warna feses yang berubah menjadi lebih gelap ataupun terang. Dalam kasus-kasus tertentu, feses juga bisa berubah warna seutuhnya, seperti menjadi hijau, kuning, atau merah.  
  • Terdapat darah atau lendir dalam feses kucing. 
  • Terdapat bau yang tidak biasa dari feses kucing (lebih bau dari biasanya atau bau aneh lainnya).
  • Frekuensi pup lebih dari biasanya, sekitar lebih dari 3 kali dalam satu hari. 
  • Tubuh kucing yang terlihat lemas, tidak semangat, atau tidak menunjukkan nafsu makan. 

Pertolongan Pertama pada Kucing Diare

Diare dapat terjadi dalam skala ringan maupun berat. Jika diare baru terjadi dalam kurun waktu 24 jam pertama, anda dapat menyiasatinya dengan memberikan pertolongan pertama di rumah dengan mengikuti cara-cara berikut.

Saat kucing anda terkena diare, berikan mereka banyak air minum agar tidak terkena dehidrasi. Selain itu, berikan pula asupan makanan dengan tekstur lunak sehingga mudah dicerna oleh kucing. Hindari makanan dengan kadar lemak atau minyak tinggi. Batasi pula jumlah asupan makanan yang anda berikan. Jangan berikan makanan dalam jumlah berlebih agar pencernaan kucing anda dapat pulih seutuhnya. Dalam skala ringan, diare akan teratasi dengan sendirinya dan tidak memerlukan obat apapun.

Apabila diare terus terjadi berhari-hari dan frekuensi buang air besar terus meningkat, berikan probiotik atau suplemen pencernaan yang tepat untuk permasalahan kucing anda. Anda dapat mendapatkannya dari dokter kucing terdekat. Untuk itu, jangan ragu untuk membawa kucing anda ke dokter hewan terdekat. Bila perlu, panggil layanan dokter hewan ke rumah.

Kutu Pada Anjing, Bagaimana Cara Mengatasinya?

Memiliki hewan peliharaan yang sehat dan bersih tentu menjadi impian bagi pemilik hewan, termasuk pemilik hewan anjing. Pemilik hewan anjing harus menjaga kesehatan mereka, termasuk menjaganya dari kutu anjing.  Kutu pada Anjing terlihat dari tingkah mereka yang lebih sering menjilat, menggaruk tubuhnya.

Air liur dari kutu anjing harus segera dibasmi karena menyebabkan anjing menjadi gatal. Jika tidak segera dibasmi, kutu dapat menyebabkan infeksi yang serius. Lalu, apa penyebab kutu anjing muncul? Simak pembahasannya di bawah ini.

Dari Mana Kutu Berasal?

Anjing anda mendapatkan kutu dari lingkungan luar, seperti di halaman rumput, taman yang luas, dan area lainnya yang berada di luar ruangan. Hewan lainnya seperti tupai, kucing, atau anjing lain dapat tanpa sengaja menularkan kutu pada anjing kesayangan anda. Kutu anjing mudah berpindah tempat karena mereka membutuhkan makan.

Anda juga dapat menyebabkan anjing kesayangan anda memiliki kutu. Ketika anda keluar rumah, ada kemungkinan kutu menempel di sepatu, baju, celana, dan pakaian lain. Kutu dapat melompat ke berbagai tempat hingga akhirnya mengenai anjing anda.

Kutu atau telur kutu dapat dengan mudah jatuh ke lantai dan menulari anjing kesayangan anda. Kutu menghuni dan dapat menetas di funitur rumah dan ketika anjing anda berbaring, ada kemungkinan kehidupan kutu terus berlanjut. Oleh karena itu, anda juga perlu membersihkan dan merawat barang anda.

Selain itu, kutu anjing bisa saja ada di tempat grooming. Walaupun, tempat perawatan anjing, kandang, tempat penitipan anjing menjaga kebersihan dengan baik dan berhati – hati, risiko penularan tetap bisa terjadi.

Cara Mengatasi Kutu Anjing

  • Rutin membersihkan tempat tidur anjing agar mereka terhindar dari serangan kutu. Anda dapat membersihkannya secara menyeluruh setiap minggu atau setiap bulan.
  • Anjing anda juga harus disisir dengan sisir khusus kutu agar dapat menangkap kutu. Caranya dengan celupkan sisir ke dalam campuran air dan sabun. Pastikan untuk menyisir bagian leher dan area ekor karena bagian tersebut area yang biasanya dihinggapi kutu.
  • Berikan obat tetes kutu pada anjing anda. Sebelum anda memberikan obat kutu, sebaiknya anda bertanya pada dokter hewan agar diberi rekomendasi sehingga anjing anda akan tidak akan terkena iritasi.
  • Mandikan anjing anda menggunakan air hangat dan sampo antikutu yang dapat membunuh kutu di tubuh anjing. Ketika anda memakaikannya pada anjing, kutu akan berjatuhan dari tubuh mereka. Setelah dibilas efeknya cepat hilang. Oleh karena itu sebaiknya sampo antikutu dikombinasikan dengan produk lain.

Nah itu dia cara mengatasi kutu anjing. Ingat untuk berkonsultasi pada dokter hewan terdekat sebelum memberikan obat antikutu pada anjing kesayangan anda.

Anda juga dapat menghubungi layanan dokter hewan ke rumah dengan menghubungi call center Pet Care.  

Merawat Sphynx, Kucing Tanpa Bulu

Kucing Sphynx dikenal sebagai kucing tanpa bulu. Walau begitu, kucing jenis ini sebenarnya memiliki bulu halus yang sangat tipis di tubuhnya. Kucing tanpa bulu ini dikenal memiliki kepribadian yang menyenangkan, sangat sosial, dan penuh perhatian. Walaupun jarang ditemukan di lingkungan kita, kucing Sphynx dapat dijadikan hewan peliharaan karena penampilannya yang unik.

Kucing Sphynx sebenarnya lebih membutuhkan perawatan yang lebih hati–hati dibanding kucing dengan bulu lebat.

Apakah anda tahu cara merawat kucing Sphynx ini dengan baik dan benar? Yuk, simak cara–cara dibawah ini. 

1. Menjaga Kesehatan Kulit Kucing Sphynx

Berbeda dengan kucing lainnya, kucing Sphynx tidak bisa membersihkan minyak di kulit secara mandiri. Minyak mereka cenderung lebih banyak dan menumpuk. Sehingga kucing Sphynx membutuhkan mandi setidaknya seminggu sekali agar minyak di kulit mereka tetap terkendali. Anda dapat memandikannya dengan air hangat, sabun antibakteri. Untuk sampo gunakanlah sampo khusus kucing yang terbuat dari bahan–bahan alami. Anda juga harus menggosok secara perlahan dan lembut pada bagian berkerut.

Lalu, keringkan tubuh mereka dengan handuk yang halus agar kulit mereka tidak terluka. Pastikan benar – benar kering agar tidak muncul masalah jerawat atau ketombe. Selain itu, mereka perlu dilindungi dari sinar matahari supaya kulit mereka tetap aman dari luka bakar.

2. Membersihkan Telinga dan Gigi

Kucing Sphynx rentan terhadap masalah telinga. Anda harus membersihkan telinga kucing tersebut dengan rutin agar kotoran tidak menumpuk. Bersihkan dengan memakai kapas lembut dan pinset.

Selain masalah telinga, kucing Sphynx rentan terhadap masalah gigi. Gigi kucing tersebut harus dibersihkan secara teratur agar terhindar dari kuman.  

Jangan lupa untuk memotong kuku kucing Sphynx agar kukunya tidak melukai kulit kucing dan menyebabkan infeksi. Anda bisa menghubungi dokter hewan terdekat atau memanggil layanan dokter hewan ke rumah.

3. Memberikan Makan Secara Teratur

Kucing Sphynx dapat anda beri makan protein, seperti daging atau ikan. Untuk menjaga kesehatannya, anda harus memberikan makanan sesuai jam makan. Pastikan untuk memilih jenis makanan yang sesuai dengan nutrisi yang benar–benar ditujukan untuk jenis kucing Sphynx.

4. Memberikan Vaksin  dan Vitamin

Setiap kucing harus diberikan vaksin, sama halnya dengan kucing Sphynx. Dengan memberikan vaksin, tubuh kucing akan tetap sehat dan kekebalan tubuhnya meningkat. Anda dapat datang dengan ke dokter hewan atau menghubungi layanan vaksin ke rumah.

Vitamin juga dapat berfungsi sebagai tambahan yang cukup. Untuk pemberian vitamin, sebaiknya dikonsultasikan pada dokter hewan agar kucing anda mendapat vitamin yang tepat.

5. Menjaga Kucing Agar Tetap Hangat

Kucing Sphynx tidak memiliki bulu artinya mereka lebih mudah kedinginan. Salah satu cara untuk membuat kucing ini tetap hangat adalah memberikannya pakaian khusus kucing. Pakaian khusus kucing biasanya terbuat dari bahan yang lembut sehingga tidak terjadi iritasi. Namun, pakaian khusus ini harus tetap dicuci dengan teratur agar kucing tetap nyaman.

Selain memberi pakaian khusus kucing, anda dapat menyiapkan tempat tidur. Dengan memberikan selimut atau bantalan pemanas microwave maka kucing akan merasa nyaman.

Nah itulah cara merawat kucing Sphynx agar selalu sehat dan tidak mudah sakit.

Kenali Penyakit Kulit Kucing, Apa Saja dan Bagaimana Mengatasinya?

Penyakit kulit kucing cenderung mudah dideteksi. Kamu yang memiliki kucing di rumah mungkin tidak asing dengan gerakan kucing menggaruk bagian tubuhnya. Tahukah kalian, gerakan menggaruk tersebut dapat menjadi pertanda bahwa mereka terkena penyakit kulit? 

Bila kucing anda sering menunjukkan rasa gatal, sebaiknya anda segera memeriksakannya. Pasalnya, penyakit kulit tidak hanya satu jenis, tetapi ada berbagai macam jenis beserta tingkat kefatalannya. Pada kasus tertentu, penyakit kulit juga bisa membawa petaka yang menghilangkan nyawa kucing kesayanganmu. 

Untuk itu, yuk kenali beberapa jenis penyakit kulit pada kucing dan cara mengatasinya dalam artikel berikut!

Infeksi Jamur

Kucing yang mengalami infeksi jamur dapat terdeteksi dengan rontoknya bulu secara signifikan, muncul keropeng, muncul sisik pada kulit, hingga muncul bintik kemerahan pada kulit. Bagian tubuh yang seringkali terinfeksi jamur adalah telinga. Akan tetapi, bagian tubuh lain juga mungkin terkena infeksi ini. 

Penyakit ini seringkali muncul sebagai efek dari penyakit lain yang sedang atau pernah diderita kucing anda. 

Ringworm

Ringworm merupakan salah satu infeksi kulit yang juga disebabkan oleh jamur, tetapi terbatas pada jamur dermatofit. Pada kulit kucing, ringworm dapat menginfeksi bulu, kulit, ataupun kuku. 

Kucing yang terkena ringworm akan menunjukkan gejala berupa kerontokan dan kegatalan pada bulu, munculnya bercak merah pada kulit, munculnya sisik pada kulit, kulit yang mengelupas, meradang, serta muncul bintik pada kulit. 

Apabila kucing anda terkena ringworm, segera lakukan penanganan pertama yang dilanjutkan dengan penanganan lanjutan agar permasalahan ini cepat teratasi. Jika tidak, ringworm dapat menyebar pada kucing lain, bahkan manusia. Biasanya, obat ringworm dapat berupa salep, krim, shampoo antijamur, atau pada kasus tertentu boleh diberikan obat khusus. Selain pengobatan, anda juga harus membersihkan kandang kucing agar jamur yang menginfeksi mereka tidak kembali. 

Kutu

Seperti hal-hal lainnya, kucing juga dapat terkena parasit eksternal yang dinamakan kutu. Binatang ini hidup menempel pada kucing serta menyedot darah kucing yang berujung pada timbulnya iritasi atau infeksi pada kulit. Umumnya, kutu bertahan di sekitar leher, punggur, atau ujung ekor kucing. 

Gejala awal apabila kucing anda terkena kutu adalah munculnya gatal-gatal pada kulit. Pada titik gatal ini, kucing akan cenderung menggaruk bagian tubuh yang terkena kutu. Selain itu, bagian dari kutu, umumnya kotorannya, juga dapat terlihat di sekitar bulu kucing. Lalu, bulu kucing juga cenderung lebih rontok dari biasanya. 

Sama seperti ringworm, kutu juga dapat diatasi dengan pemberian obat anti kutu berupa salep, krim, semprotan khusus kutu, atau obat khusus yang diracik untuk kucing anda. Di samping itu, anda juga bisa melakukan perawatan berkala dengan memberikan collar antikutu dan memandikan kucing anda dengan shampoo anti kutu. 

Cara Mengatasi Penyakit Kulit Kucing

Melihat ciri-ciri penyakit kulit kucing di atas, mungkin anda akan sulit untuk membedakan jenis-jenis penyakit ini. Oleh sebab itu, pertolongan pertama yang paling tepat adalah mengunjungi dokter hewan. Kini, PetCare juga menyediakan layanan dokter hewan ke rumah untuk memudahkan pengecekan. 

Dengan membawa kucing ke dokter hewan, jenis penyakit kulit serta cara pengobatannya akan lebih disesuaikan lagi. Terlebih lagi, dokter juga akan mengecek dengan detail seperti mengadakan tes kulit ataupun biopsi agar diagnosa yang diberikan lebih akurat. 

Biasanya, dokter akan meresepkan obat. Anda harus membeli seluruh obat yang diresepkan untuk mempercepat proses penyembuhan. 

Setelah sembuh, ubah cara perawatan kucing agar lebih terhindar dari penyakit serupa. Caranya, anda dapat memandikan kucing dengan shampoo khusus kucing yang sesuai dengan permasalahan mereka, membersihkan kandang secara rutin, memberikan nutrisi yang sesuai, serta menghindari hal-hal yang dahulu menyebabkan penyakit kulit tersebut. Bila perlu, lakukan pengecekan rutin ke dokter hewan setiap beberapa bulan sekali. 

Anjing Poodle, Apakah Merawat Mereka Mudah?

Anjing Poodle seringkali ditemui di dalam rumah. Sekarang, anjing jenis ini juga semakin mudah untuk ditemukan. Banyak orang memilih memelihara Poodle karena menganggap mereka mudah untuk dirawat. Namun, tahukah anda kalau Poodle juga membutuhkan sederet perawatan yang menguras waktu, tenaga, serta materi? Yuk, intip cara perawatan anjing Poodle berikut! 

Perawatan Bulu

Dibandingkan dengan ras-ras lain yang memang memiliki bulu panjang menjuntai seperti Shih Tzu atau Maltese, bulu Poodle dapat dikatakan lebih mudah diatur. Meskipun begitu, ternyata ada juga loh tips khusus merawat bulu mereka. 

Pertama, bulu mereka yang tebal serta keriting ini harus disisir secara teratur. Karena sifatnya yang keriting, bulu mereka menjadi lebih mudah kusut. Untuk itu, gunakan sisir khusus yang memiliki gigi rapat. Selain itu, bulu mereka juga harus dicukur secara berkala agar menghasilkan bentuk yang indah serta terhindar dari infeksi kulit. 

Perawatan Kuku

Selayaknya anjing rumahan lainnya, kuku Poodle harus dipotong secara berkala oleh pemiliknya. Hal ini terjadi karena mereka tidak bisa memotong kuku secara alami layaknya anjing di alam bebas. Oleh sebab itu, pastikan kuku mereka selalu dipotong. Pastikan juga untuk tidak memotong terlalu dalam karena dapat melukai kulit anjing. 

Pemberian Nutrisi

Layaknya manusia, hewan juga membutuhkan gizi seimbang yang sesuai dengan kriterianya. Kini, ada banyak makanan anjing kemasan yang secara khusus menciptakan makanan untuk anjing Poodle. Artinya, nutrisinya telah disesuaikan dengan kebutuhan Poodle. Apabila anda ingin meracik sendiri, konsultasikan dulu menu pilihan anda pada dokter hewan. 

Perawatan Rutin

Terakhir, anda juga membutuhkan bantuan dokter atau groomer untuk memastikan anjing Poodle anda selalu dalam keadaan sehat. Tiap dokter memiliki jadwal pengecekan rutin tersendiri, silahkan hubungi dokter hewan anda untuk mengecek ketersediaan mereka. Lalu, anda juga harus memenuhi jadwal vaksin anjing agar anjing anda terhindar dari virus dan penyakit. 

Bila membutuhkan bantuan lain dalam perawatan anjing Poodle, termasuk konsultasi, anda dapat menghubungi dokter hewan terdekat atau memanggil layanan dokter hewan ke rumah

Dengan perawatan yang tepat, anjing Poodle anda akan terus aktif dan sehat. Yuk, jaga dan rawat mereka sepenuh hati!

Ingin Memelihara Anak Anjing? Ketahui Hal-hal Berikut, Yuk! 

Memelihara anak anjing dapat menjadi hal yang paling menyenangkan. Selain itu, anak anjing juga dapat memberikan pengalaman tersendiri bagi kita yang merawatnya. Namun, memelihara anak anjing juga harus diikuti dengan sejumlah tanggung jawab serta persiapan khusus. Yuk, kenali hal-hal berikut sebelum Anda memelihara anak anjing! 

Menyiapkan Diri Serta Lingkungan Untuk Anak Anjing

Sebelum memelihara anak anjing, ada baiknya anda telah menyiapkan diri serta menyiapkan lingkungan yang nyaman untuk mereka. Hal ini meliputi persiapan mental anda sebagai perawat, menyiapkan kebutuhan anjing seperti makanan, tempat tinggal, dan lain sebagainya. Lalu, anda juga harus memikirkan apakah tempat yang anda berikan cukup nyaman untuk anjing atau tidak. 

Memberikan Latihan yang Tepat

Latihan untuk anjing sebenarnya paling tepat diberikan pada anak anjing. Anak anjing masih cenderung polos dan mudah untuk diajarkan. Akan tetapi, jangan berikan latihan yang sulit terlebih dahulu. Sebaliknya, berikan latihan dasar, seperti pelajaran tempat tidur, tempat buang air kecil serta besar, dan cara bersikap di depan orang lain. Setelahnya, baru berikan latihan-latihan lainnya. 

Mempelajari dan Memberikan Perawatan yang Sesuai

Sebagai makhluk hidup baru, anak anjing tentunya memerlukan perawatan khusus. Saat anda ingin memberikan makanan, anda harus menyesuaikan makanan tersebut dengan umur anak anjing anda. Biasakan untuk membaca terlebih dahulu jenis makanan yang sesuai untuk usia anjing. Bila anda membeli makanan kemasan, biasanya kemasannya telah mengandung informasi tentang usia dan jenis anjing. 

Anda juga harus mengetahui tentang jadwal mandi, kapan anak anjing anda diperbolehkan untuk mandi. Biasanya, anak anjing yang baru lahir tidak boleh mandi hingga mereka menyentuh usia tertentu. 

Memberikan Pengecekan Rutin ke Dokter Hewan

Berkaitan dengan kesehatan, termasuk bulu, gigi, dan lain sebagainya, anda harus memeriksakan anak anjing anda ke dokter hewan. Dengan begitu, anak anjing anda akan terhindar dari resiko-resiko terjangkit penyakit dan dapat mendeteksi dini hal-hal yang tidak diinginkan. Pengecekan rutin ini dapat anda lakukan setiap beberapa bulan sekali atau konsulitasikan langsung mengenai jadwal pada dokter hewan anda. 

Tidak ketinggalan, anda juga harus memerhatikan jadwal vaksin rutin. Untuk vaksin, anda dapat memanggil layanan vaksin hewan di rumah atau mendatangi dokter hewan terdekat. Bagi anak anjing, vaksin rutin sejatinya telah dapat diberikan sejak mereka berusia tiga bulan. Dalam satu tahun pertama, mereka memerlukan beberapa vaksin yang harus diberikan pada rentang waktu yang cukup berdekatan. Untuk mengetahui lebih lanjut, baca artikel tentang vaksin anjing lainnya. 

Penyebab Jamur Pada Kucing dan Cara Mengobatinya

Jamur pada kucing umumnya akan terlihat pada bagian telinga dan wajahnya. Infeksi jamur adalah salah satu masalah kesehatan hewan yang seringkali kita jumpai terutama pada kucing. Kita juga biasa menyebutnya dengan ringworm atau dermatophytosis.

Sebagai pemilik hewan, pastinya kita akan sangat bahagia jika hewan kesayangan kita tampak sehat. Maka dari itu, kita harus mengetahui penyebab dari jamur yang menginfeksi kucing agar bisa menghindarinya.

Kondisi kucing yang terkena infeksi jamur atau ringworm tidak hanya membahayakan tubuh anabul tersebut tapi juga bisa menular ke anabul lainnya bahkan bisa ditularkan kepada manusia. Untuk itu, diperlukan penangan yang tepat dan cepat untuk mengobatinya.

Penyebab Jamur Pada Kucing

Kucing yang terinfeksi jamur dapat menyebabkan bulu nya rontok, kusam, tampak kemerahan, muncul ketombe sampai kurap di tubuhnya. Dampak lain dari jamuran bisa lebih berbahaya, untuk itu ketahuilah beberapa penyebab jamuran pada kucing dibawah ini agar kalian bisa mencegah terjadinya infeksi jamur.

Penyebab munculnya jamur yang pertama adalah karena sistem kekebalan tubuh kucing yang rendah. Pengurus Besar Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PB PDHI), Dr drh Ambar Retnowati, MSi, sebagian besar kucing dewasa yang sehat memiliki sistem kekebalan tubuh yang kuat untuk melawan infeksi jamur. Namun, ketika sistem kekebalan tubuh sedang lemah, maka kucing bisa terkena infeksi jamur.

Selain itu, penyebab ringworm lainnya adalah microsporum canis, microsporum persicolor, microsporum gypseum, trichophyton dan mentagrophytes. Namun empat penyebab jamuran ini bisa dikatakan jarang dan tidak umum terjadi.

Cara Mengobati Jamur Pada Kucing

Seperti yang sudah dibahas, jamur yang menyerang kucing sangat berbahaya dan bisa menular. Jika kucing kesayangan Anda menunjukan gejala jamuran seperti demam, suka menggaruk telinga secara berlebihan dan terdapat kurap. Sebaiknya langsung periksakan ke dokter hewan.

Dokter hewan ke rumah dari Pet Care sangat direkomendasikan karena Pet Care bekerja sama dengan para dokter yang profesional dan berpengalaman dalam memberikan tindakan medis yang tepat. Segera hubungi call center Pet Care untuk menjadwalkan konsultasi dengan dokter hewan terbaik.

Anjing Memiliki Trauma? Yuk, Lakukan Hal Ini!

Anjing memiliki trauma merupakan hal yang sangat wajar. Selayaknya makhluk hidup, anjing juga memiliki karakteristiknya tersendiri yang mungkin mudah merasa trauma. Terutama saat mengalami hal yang menakutkan baginya, anjing akan menunjukkan tanda trauma dan menolak untuk merasakan hal yang sama.

Nah, trauma pada anjing ini sebenarnya bisa disembuhkan loh. Meski tidak mudah, anda bisa melatihnya agar tidak semakin memburuk. Yuk, kenali tips-tips menyembuhkan trauma pada anjing berikut!

Pahami Apa Yang Membuat Anjing Anda Trauma

Saat anjing memiliki trauma, mereka akan menunjukkan tanda-tanda seperti tidak ingin mendekati tempat terkait, menggonggong secara terus menerus pada hal yang membuatnya trauma, badannya gemetar, mengurung diri, hingga menggigit. Anda harus memahami ini terlebih dahulu. Terkadang, manusia tidak menyadari perilaku yang sedang dilakukan anjing merupakan tanda-tanda adanya trauma. Oleh sebab itu, trauma pada anjing seringkali tidak diperhatikan dan disembuhkan. Sebelum trauma tersebut terlalu mendalam, ada baiknya anda melakukan pendekatan pada anjing agar kembali berani menghadapi hal yang sebelumnya membuat mereka trauma.

Kenali Anjing Pada Hal Yang Membuat Anjing Trauma Secara Perlahan

Saat anjing memiliki trauma, mereka akan menunjukkan tanda-tanda seperti tidak ingin mendekati tempat terkait, menggonggong secara terus menerus pada hal yang membuatnya trauma, badannya gemetar, mengurung diri, hingga menggigit.

Bayangkan jika trauma ini terjadi pada anda. Tentunya anda tidak ingin dipaksa untuk ‘menyukai’ hal yang menakutkan bagi anda kan? Anjing juga dapat merasa semikian. Untuk itu, coba perkenalkan secara bertahap. Pertama, jika hal yang membuat traumatis itu barang, anda dapat menaruh barang tersebut didekat anjing. Tidak perlu lama-lama, biarkan anjing melihat dan mengenal hal tersebut selama 5-15 menit perhari. Setelah beberapa hari, tambah durasi perkenalan tersebut.

Apabila anjing anda trauma terhadap kegiatan tertentu, seperti contohnya ke luar rumah, anda akan membutuhkan waktu lebih lama untuk melakukan perkenalan kembali tersebut.

Di tengah-tengah perkenalan tersebut, cobalah untuk memberikan ruang yang nyaman serta kasih sayang yang cukup untuk anjing. Berikan tempat tidur yang nyaman agar mereka dapat ‘beristirahat’ dari hal yang membuat mereka trauma. Selain itu, berikan dukungan moral berupa usapan, kata-kata penenang, atau berikan mainan dan makanan favorit mereka.

Terakhir, anda juga harus membuat jadwal kegiatan untuk anjing anda. Pada contohnya, berikan jadwal baru seperti berjalan-jalan, bermain di taman, dan lain sebagainya. Hal ini berguna untuk mendistraksi anjing dari latihan penyembuhan trauma yang sedang dijalaninya.

Bila tidak berhasil, pertimbangkan untuk bawa anjing anda ke dokter hewan terdekat atau panggil layanan dokter hewan ke rumah. Dalam hal ini, dokter hewan dapat memeriksa lebih lanjut serta memberikan cara lain untuk mengatasi permasalahan anda.

Jangan Menarik Ekor Kucing, Ini Bahayanya!

Ekor kucing merupakan salah satu bagian tubuh kucing yang menggemaskan. Baik saat beraktivitas maupun saat sedang bersantai, ekor kucing akan bergerak ke atas ataupun kebawah dan seperti mengibas-ngibas ekornya sesuai dengan gerakan tubuhnya.

Karena itu, tidak hewan dari pemilik kucing berkeinginan untuk menarik dan memainkan ekornya kan? Namun, perlu kalian ketahui bahwa menarik ekor hewan peliharaan terutama kucing bisa berbahaya dan mempengaruhi kondisi kesehatannya loh. Kok bisa? Berikut penjelasannya

Kenapa Tidak Boleh Menarik Ekor Kucing? 

Tahukah kalian bahwa ekor kucing memiliki kulit, lemak, otot sampai tulang belakang? Bagian ekor memiliki area yang lebih sensitif dan mereka biasanya akan menjadi agresif dan geli. Pada saraf tersebut memiliki fungsi untuk mengatur proses buang air kecil hingga besar. Udah kebayang belum apa akibatnya kalau sampai kita sembarangan narik ekornya?

Menarik buntut kucing bisa menyebabkan tulangnya patah. Seringkali kita jadi gak sadar akan kenyamanan kucing saat kita sedang bermain dan bercanda dengan hewan yang menggemaskan satu ini. Dari hal tersebutlah yang memungkinkan tulangnya bisa patah jika kita menariknya. Dibawah ini terdapat beberapa macam bahaya menarik buntut kucing secara sembarangan.

Bahaya Menarik Ekor Kucing Secara Sembarangan

Kelumpuhan

Akibat dari menarik ekornya yang pertama adalah bisa menyebabkan kelumpuhan. Saraf pada ekor memiliki fungsi yang penting yaitu sebagai pengendali utama yang mempengaruhi otot. Kucing dengan ekornya yang patah bisa saja mengalami kelumpuhan pada bagian tubuh belakangnya seperti kakinya.

Dislokasi

Bukan cuma patah, ketika kita memainkan ekor kucing bisa saja menyebabkannya menjadi terkilir. Kondisi seperti sangat tidak nyaman dan membuat kucing merasa kesakitan. Anda harus segera membawanya ke dokter hewan agar diberikan pertolongan pertama yang optimal.

Pet Care bisa menjadi solusi paling tepat disaat kalian membutuhkan dokter hewan. Pet Care menyediakan layanan dokter hewan ke rumah yang siap membantu Anda untuk mengobati sekaligus memberikan tindakan medis terbaik untuk hewan kesayangan Anda. 

Cukup dengan menghubungi call center Pet Care, maka dokter hewan dengan segudang pengalaman akan mengunjungi Anda di lokasi yang sudah Anda tentukan, misalnya di rumah ataupun di kantor. 

Karena kalian sudah tahu mengenai bahaya menarik buntut kucing, jangan pernah Anda coba memainkan bagian sensitif kucing yang satu ini secara sembarangan. Sayangi hewan peliharaan dengan sepenuh hati dan rawatlah mereka agar hidupnya bahagia dan panjang agar bisa selalu menemani Anda.

Ketombe pada kulit Anjing, Simak Cara Penanganannya!

Ketombe pada kulit anjing juga dapat terjadi seperti halnya ketombe pada manusia. Hal ini tentunya juga menyebabkan ketidaknyamanan. Bentuk ketombe tersebut juga tidak jauh berbeda, yaitu serpihan-serpihan berwarna putih. 

Bila terkena permasalahan ketombe, kulit anjing dapat iritasi dan menjadi gatal. Lalu, mereka akan cenderung menggaruk-garuk permukaan kulit mereka. Apabila dibiarkan, permasalahan ketombe ini dapat mengganggu keseharian anjing juga. Untuk itu, yuk kenali ketombe pada anjing, penyebab, hingga cara mengatasinya pada artikel berikut!

Tentang Ketombe pada Anjing

Ketombe pada anjing juga terjadi karena kulit mati yang terkelupas dari kulit, kemudian tersangkut di bulu atau terjatuh di lantai. Dalam hal ini, ketombe muncul akibat minyak dalam kulit anjing diproduksi dalam jumlah banyak-cenderung berlebihan. 

Jika ketombe pada manusia umumnya hanya terjadi di area kepala, ketombe pada anjing agak sedikit berbeda. Umumnya, ketombe pada anjing seringkali menyerang punggung ke bawah, yaitu sekitar ekor anjing. 

Faktor Penyebab Ketombe pada Anjing

1. Kebutuhan Gizi yang Tidak Terpenuhi

Kurangnya asupan gizi seimbang pada anjing kesayangan merupakan salah satu penyebab munculnya ketombe pada anjing. Kesehatan kulit dan bulu anjing dapat dijaga dengan memberikan nutrisi asam lemak yang cukup seperti omega-3 dan omega-6 pada pola makan sehari-hari.

2. Kulit yang Terinfeksi

Kulit anjing sangat mudah terjangkit infeksi bakteri dan jamur. Saat dibiarkan terlalu lama, infeksi ini menjadi sarang ketombe bagi anjing. Penting untuk diketahui, infeksi yang menyerang anjing dapat melemahkan kemampuan kulit mereka untuk melawan banyak penyakit.

3. Terinfeksi Tungau

Selain bakteri dan jamur, kehadiran tungau cheyletiella juga dapat menimbulkan ketombe pada anjing. Tungau cheyletiella ini menyebabkan munculnya iritasi pada kulit anjing sehingga mereka terus merasakan gatal dan mulai menggaruk kulit tersebut hingga terkelupas.

Cara Mengatasi Ketombe pada Anjing

Kemunculan ketombe pada anjing kesayangan tentu akan menimbulkan ketidaknyamanan bagi keseharian mereka. Untuk menangani permasalahan mengenai ketombe pada kulit anjing, pemilik dapat melakukan berbagai penanganan seperti:

  • Memperbaiki asupan gizi
  • Menggunakan shampoo khusus anti ketombe
  • Memperhatikan kebersihan kulit dan bulu

Apabila penanganan pertama seperti yang disebutkan tidak mengurangi jumlah ketombe, segera konsultasikan pada dokter hewan terdekat. Saat ini, anda juga dapat memanggil layanan dokter hewan ke rumah agar tidak perlu repot membawa anabul anda.